Thursday, April 28, 2016

WHO AM I

Dalam sholatku, aku meminta pada Allah..
Dalam tangisku, aku bersimpuh di hadapan-Nya..

Aku memohon untuk dimudahkan rizkiku..
Aku meminta untuk diindahkan hari-hariku..
Namun aku sadar, aku ini siapa?

Saat aku meminta disehatkan lahir batinku..
Aku meminta dilancarkan semua urusanku..
Namun aku sadar, aku ini siapa?

Ketika aku memohon dijodohkan pada lelaki shalih..
Yang hatinya terpaut pada masjid..
Yang pedoman hidupnya adalah Al Quran dan As Sunnah di hati..
Namun aku sadar, aku ini siapa?

Dalam sesaknya dada kembali aku meminta dimudahkan penghisabanku pada hari akhir..
Aku meminta dilangkahkan menuju syurga-Nya pada akhirat nanti..
Namun aku sadar, imanku ini bagaimana?

Sungguh dada ini sesak..
Air mata tumpah bertengadahkan tangan dalam doa..
Allahu..
Pantaskah aku meminta padahal akulah hamba yang lalai?
Pantaskah aku memohon padahal akulah hamba yang penuh dosa?

Namun aku ingat Allah telah berfirman,
قُلْ يَا عِبَادِيَ الَّذِينَ أَسْرَفُوا عَلَى أَنْفُسِهِمْ لَا تَقْنَطُوا مِنْ رَحْمَةِ اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ جَمِيعًا إِنَّهُ هُوَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ (53) وَأَنِيبُوا إِلَى رَبِّكُمْ وَأَسْلِمُوا لَهُ مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَكُمُ الْعَذَابُ ثُمَّ لَا تُنْصَرُونَ (54) .
.
“Katakanlah: “Hai hamba-hamba-Ku yg malampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa2 semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. Dan kembalilah kamu kepada Tuhanmu, dan berserah dirilah kepada-Nya sebelum datang azab kepadamu kemudian kamu tidak dapat ditolong (lagi).” (QS. Az Zumar: 53-54). .

Allah, betapa aku sadar selama ini hanya Kau lah yang tak pernah pergi..
Rahmat-Mu selalu ada..
Bagaimanapun aku menjauh, yang kembali hanya Engkau..

Ya Allah...
Bimbing aku selalu untuk tetap dalam iman islam didadaku..
Bimbing aku untuk terus istiqomah melakukan perbaikan diri..

Engkau maha mengetahui urusan yang baik untukku..

No comments:

Post a Comment